adik-adik sekolah minggu

adik-adik sekolah minggu

Monday 28 March 2011

TOKOH INSPIRASIKU


Beranjali __/\__ Namo Buddhaya ^_^

Minggu 27 Maret 2011

Kak Lani berbicara tentang inspirasi. Apa itu inspirasi? Adik-adik bengong dan saling melihat satu sama lain. Inspirasi itu seperti pembangkit semangat yang membuat kita bangkit dan pantang menyerah. Lalu kak Lani bertanya pada adik-adik siapa yang menginspirasi mereka. Ada yang jawab Power Rangers. Kakak menceritakan bahwa pada zaman dahulu dunia ini tidak seterang sekarang, kalau sudah jam tujuh malam semua orang tidur sebab belum ada yang namanya televisi, radio, komputer, dan lampu listrik. Siapa yang kenal dengan Thomas Alfa Edison? Ada yang menjawab tahu ada juga yang tidak. Lalu kak Lani memutarkan film tokoh insirasiku “Thomas Alfa Edison”.

Pada tahun 1877, Edison memulai penelitiannya untuk menemukan lampu, listrik dan hologram, ada pihak-pihak yang mencemoohnya dan menganggap Si Edison itu tukang ngarang. Beratus-ratus percobaan telah gagal dilakukannya, hingga genap ke seribu cara akhirnya Edison berhasil yaitu terjadi pada tahun 1879. pada tahun baru 1880, Edison berhasil membuat kota menyala dengan lampu dan Thomas Alfa Edison adalah ilmuan yang menemukan Listrik, lampu dan hologram.

Diakhir cerita, nah jika kita mengalami kegagalan dalam hidup seperti belum mendapat ranking satu disekolah kita harus tetap berusaha tidak boleh menyerah dan terus belajar ya adik-adik ^_^. Dan kita harus berterima kasih kepada? “TUHAN!” jawab adik-adik. Kakak hanya mesem dan merasa geli xixixix... yah, terutama terimakasih kepada Thomas Alfa Edison yang menerangi rumah-rumah dengan lampu. Terimakasih kepada Buddha yang membimbing kita untuk selalu menerangi hati kita sepanjang waktu.

Dilanjutkan dengan menyanyi “Terimakasih” Berdana, Namaskara, berdoa sebelum makan dan makan pisang goreng buatan kak Lani yeahhhh!

Beranjali __/\__ Namo Buddhaya ^^


PR dan ORIGAMI


Beranjali _/\_ Namo Buddhaya ^_^

Minggu tanggal 20 Maret yang lalu, kita menyelesaikan PR. Yaitu soal-soal untuk menguji seberapa sadarnya adik-adik saat mendengarkan kakak pembina bercerita, soalnya adalah sebagai berikut;

Sekolah Minggu Karuna Mukti

Berilah tanda silang (x) pada jawaban yang paling tepat!

  1. Metta merupakan salah satu sifat luhur yang berarti...
a. cinta kasih           b. belas kasih           c. menghormati

  1. Di rumah kita harus cinta kasih kepada ...
a. Teman                 b. Ayah dan Ibu       c. Guru

  1. Orang yang menderita wajib kita ...
a. Tolong                b. Tertawakan          c. Omelin

  1. Ibu dari Pangeran Sidharta bernama ...
    1. Prajapati Gotami  b. Dewi Maha Maya  c. Yasodhara

  1. Jika ada teman mendapat juara kelas, kita hendaknya memberi ucapan...
a. Cacian                b. Selamat               c. Ocehan


Isilah dengan singkat dan tepat!

  1. Teman yang membenci kita tidak boleh dibalas dengan...
  2. Rahula dapat berarti ...
  3. Berdana di sekolah minggu merupakan perbuatan ...
  4. Buddha parinibbana pada usia...
  5. Di sekolah kita harus cinta kasih kepada...

Bahasa Inggris

  1. Jagung =
  2. Jamur =
  3. Apel =
  4. Wortel =
  5. Anggur =


Nilai                  Pembina SMB                      Tanda Tangan Orang Tua
 
Hmm, ternyata adik-adik sangat memperhatikan apa yang kakak utarakan selama ini yah :) itu terbukti dari nilai-nilai yang mereka dapatkan. Hampir semua anak mendapat nilai 10, horeee! Nilai terendah saja 8. setelah membahas PR, kak Lani membagi adik-adik menjadi dua kelompok. Yaitu kelompok cici Jiva dan cici Vern, masing-masing kelompok mendapat tugas untuk mendiskusikan benda apa saja yang terdapat didalam pesta. Lalu kak Lani memberikan kertas lipat (origami) untuk membuat replika dari benda-benda tersebut. Kegiatan ini untuk memacu kreativitas anak-anak. Mereka semua berhasil membuat replika sebanyak sepuluh buah. Wah, tepuk tangan nih..

Tak lupa kami menambah kebajikan dengan berdana, namaskara, berdoa dan makan bersama.

Beranjali __/\__ Namo Budhaya ^^




Tuesday 15 March 2011

Sop Buah

Beranjali __/\__ Namo Buddhaya,

Wah, cepat sekali hari-hari berlalu ya sudah tiba kita ke wihara lagi untuk sekolah minggu, Happy-Happy yayaya.. Happy-Happy yeyeyeyeye...

Nah, kali ini Kita akan sharing kegiatan membuat sop buah. Hmm, nyam-nyam... Kak Lani sudah menyiapkan buah-buahan yang sudah dipotong kecil-kecil dan adik-adik meraciknya dengan selera masing-masing yang ditambahkan dengan gula dan susu pada gelas masing-masing. Hasil racikannya Kak Lani yang mencicipi terlebih dahulu kemudian adik-adik boleh merubah rasa dengan menambah susu atau gula kembali. Setelah dirasa pas, kita semua beranjali dan berdoa lalu siap-siap untuk makan bersama. Adik-adik sampai kekenyangan loh...
Melalui kegiatan ini adik-adik belajar bagaimana menghargai karya sendiri, bersabar menunggu giliran dan lebih dekat dengan teman-teman yang lain dan juga mengenal bermacam-macam buah-buahan dan rasanya. Nah, jangan lupa PR nya minggu depan dikumpulin ya adik-adik. Tidak lupa kami menambah kebajikan dengan melakukan dana paramita, kemudian ditutup dengan namakara patha :)

Beranjali _/\_ 
Namo Buddhaya ^_^

Teka-teki

Namo Buddhaya,

Minggu kemarin kegiatan kita adalah mengisi teka-teki, dengan serius adik-adik berusaha untuk menjawabnya.
Setelah berdiskusi dan hasilnya dicocokkan ternyata adik-adik pandai yah, nilainya mendapat 8, 9, 10. Pertanyaan teka-teki adalah mengenai kehidupan Buddha sebelum menjadi Buddha dan seputar kehidupan sehari-hari yang berhubungan dengan pengamalan Dhamma, ajaran guru kita Buddha. Demikian sharingnya.

Beranjali _/\_  Namaste ^^